Sabtu, 03 Desember 2011

mereset hp dengan cepat


Disebut Plentis Mobile karena bentuknya mungil, nyaman di genggam dan bisa di gendong kemana-mana eh, dibawa kemana-mana, ya benar pasti sobat akan menyebutkan itu adalah ponsel. Si plentis ini bisa dibilang penemuan abad ini yang sudah digunakan oleh hampir seluruh penduduk di muka bumi. By the way suatu saat ada kemungkinan si plentis ini mengalami sakit-sakitan pada system softwarenya dengan gejala-gejala seperti restart sendiri, error, lamban atau bahkan terserang flu babi ( kena virus ) misalnya, untuk itu tidak usah gundah dan sedih karena masih banyak jalan menuju Roma begitu katanya. Jangan terburu-buru si Plentis dibawa ke dokter ponsel, tapi cobalah sobat obati sendiri yang tentunya menggunakan metode yang benar. Yang saya mau jelaskan yaitu menggunakan metode master reset yang sudah terkenal keampuhannya, tentunya tidak semua penyakit ponsel bisa sembuh dengan diobati cara demikian, tapi tidak ada salahnya untuk di coba.

Pada dasarnya master reset adalah menyalin ROM ke RAM si Plentis. Pada ROM disimpan semua system standar yang ada pada si Plentis. Baiklah, sebelumnya ada syarat-syarat yang terlebih dahulu harus dilaksanakan sebelum memulai ritual master reset agar usaha yang sobat lakukan bisa berjalan mulus dan sukses. Syarat-syaratnya adalah :
1. Baterai harus terisi minimal 70%. Jika tidak bisa di charger lewat si Plentis karena error maka gunakan charger khusus baterai atau charger desktop.
2. Backup data penting si Plentis seperti phonebook, galery foto-video-lagu, catatan dan lainnya. Untuk ponsel symbian phonebook bisa dibackup dengan aplikasi Backup Contact. Bisa diambil di “donlot wae box” di blog ini. Gunakan File Manager untuk backup galeri dan sejenisnya lalu simpan di memory card atau di komputer.
3. Lepaskan memory card dari si Plentis untuk menghindari korup data.
4. Jika proses awal master reset sudah berjalan biasanya si Plentis minta kode pengaman masukkan kode standar untuk Nokia : 12345, Motorola : 1234 atau 0000, SonyEricsson : 0000, Samsung/LG : 0000 atau 00000, merk lain coba masukkan : 0000 / 00000 / 000000. Untuk Nokia jika kode standar tidak bisa berarti kode sudah dirubah, untuk mengetahui kodenya gunakan cara buka kode pengaman sendiri.
Oke, kelihatannya semua persiapan sudah selesai, marilah kita mulai master reset :
- NOKIA OS SERI 60 ( 7650,3650,3660,NGage,6600,3230,6630,6670,7610 dst )
Ketik *#7780# dan masukkan kode pengaman. Ini akan tetap mempertahankan data si Plentis.
Ketik *#7370# dan masukkan kode pengaman. Ini akan menghapus semua data si Plentis.
Jika kode pengaman sudah berubah, ada cara lain untuk reset yaitu matikan si Plentis dan tekan secara bersama-sama “tiga tombol” yaitu tombol 3, tombol * dan tombol panggil (warna hijau), jika sudah tertekan ketiganya maka tekan tombol power on. Akan tampil bar formatting pada layar si Plentis, tunggu sampai proses selesai. Jika tidak tampil bar formatting coba ulangi lagi langkahnya. Cara 3 jari ini menurut pengalaman saya hanya bisa diterapkan pada type 6600, 3230, 7610 dan 6670. Type lainnya mungkin bisa tapi belum saya coba, silahkan sobat coba …… he he he.
- Nokia OS SERI 80 ( 9210, 9300, 9500 dst )
Lepas dan pasang kembali baterai, ketika logo Nokia muncul di layar, tekan dan tahan tombol Ctrl, tombol Shift dan tombol F secara bersamaan. Ulangi langkah tersebut sampai tampil persetujuan untuk memformat. Jika saat baterai dilepas lalu dipasang pada layar si Plentis tampil hitam, maka tekan tombol power on dengan kondisi flip masih tetap terbuka dan lakukan proses format. Setelah format selesai, si Plentis akan restart otomatis.
- Nokia OS SERI 90 ( 7710 )
Tekan bersamaan tombol Menu dan logo Symbian. Pada layar akan tampil tulisan “User area will be format”. Lalu tekan tombol pesan dan tunggu sampai proses format selesai.
- SonyEricsson P800, P900, P910i

Tutup flip si Plentis dan lakukan langkah berikut dengan cepat : Scroll tombol jog keatas 1X, tekan tombol *, scroll jog kebawah 2X dan tekan tombol*, scroll jog kebawah 1X dan tekan tombol*. Cara ini akan membuka service menu dan pilih opsi reset.

- Motorola MPX200
Tekan dan tahan tombol aksi warna biru dan tombol power secara bersamaan agak lama sampai tampil konfirmasi reset pada layar dan pilih opsi reset.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Best Web Host